Ingin Mengajukan NUPTK? Ini Yang Wajib Anda Lengkapi
Table of Contents
e-Pjok.Web.Id ~ Ingin Mengajukan NUPTK? Ini Yang Wajib Anda Lengkapi. NUPTK adalah sebuah nomor tertetu yang dimiliki oleh pendidik maupun tenaga pendidikan yang memenuhi beberapa syarat tertentu. NUPTK ini merupakan kependekan dari Nomor Unik Pendidik dan tenaga Kependidikan. Dengan kata lain bahwasannya NUPTK ini merupakan sebuah nomor khusus (Unik ) yang dimiliki oelh setiap pendidik maupun tenaga kependidikan. Setaip nomor yang dimiliki oleh pendidik dengan pendidik yang lain tentunya adalah berbeda.
NUPTK (Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan) |
Pengajuan NUPTK sebenarnya tidaklah sulit. Bila anda mengetahui tata caranya dengan benar maka ini akan menjadi hal yang mudah.
Pengajuan NUPTK merupakan hak setiap pendidik dan tenaga kependidikan. Namun proses maupun tahapannya tidak bisa secara mandiri, melainkan harus melalui Operator sekolah masing-masing. Perlu dipahami bersama pengajuan NUPTK Bukanlah tugas atau kewajiban Operator. Operator hanya sebagai fasilitator saja alias membantu memasukan data pemohon ke dalam sistem. Jadi jangan salahkan operator bila tidak mengajukan NUPTK anda tanpa anda meminta bantuan beserta dengan melengkapi berkas yang ada.
Sebelum anda memahami lebih lanjutnya ada baiknya juga membaca tentang peraturan maupun Juknis terkini tentang peraturan NUPTK yang langsung bisa anda simak di bawah ini :
Bagaimana sudah membaca atau belum? Cukup mudah bukan? Namuan disini kami juga akan membantu sobat sekalian meringkas berkas-berkas apa saja yang dibutuhkan oleh enda ndanti dalam menyiapkannya sekaligus mengentri data anda ke dalam sistem NUPTK.
Berkas yang harus disiapkan untuk pengajuan NUPTK ;
- KTP
- Ijazah dari SD hingga Sarjana
- SK Pengangkatan Guru (Jika Non PNS di Sekolah Negeri harus melampirkan SK Kadis terakhir yang masih berlaku, Bila di Sekolah Swasta maka harus SK GTY 2 Tahun terakhir)
- SK Pembagian Tugas Mengajar 2 tahun terakhir (bagi sekolah swasta saja)
Setelah anda membaca uraian postingan di atas selanjutnya silakan bisa scan semua berkas anda di atas kemudian mulai mendaftarkan diri anda untuk mendapatkan NUPTK. Bagaimana caranya mendaftar NUPTK akan kami berikan pada postingan berikutnya. Semoga sukses
Post a Comment